Sosialisasi Adendum Panduan PKM 5 Bidang

July 22, 2020 0 comments Categories Media, Post Formats, UncategorizedTags , ,

Jakarta (10/07/2020) setelah sekian purnama, akhirnya kabar kembalinya Program Kreativitas Mahasiswa hadir di tengah-tengah kita. Wabah penyakit Covid-19 telah mengganggu agenda tahunan ajang ilmiah paling bergengsi bagi mahasiswa di Indonesia ini. Kini kejelasan nasib proposal PKM yang telah diajukan pada 2019 untuk didanai pada tahun anggaran 2020 mulai mendapat angin segar. Pasalnya, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbud RI telah merilis buku Pedoman PKM Adendum. Buku ini berisi pedoman tambahan terkait pendanaan PKM pada masa pandemic Covid-19. Hal itu seperti yang disampaikan Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D., Direktur Belmawa saat membuka sosialisasi daring PKM Adendum ini.

Antusias peserta sungguh luar biasa. Tak kurang dari 500 orang turut serta dalam sosialisasi Pedoman PKM Adendum yang diadakan oleh Dirjen Dikti selama dua batch, yakni 10 dan 11 Juli 2020. Dalam sosialisasi tersebut dijelaskan bahwa PKM akan tetap dilaksanakan dengan berbagai penyesuaian. Mulai dari proses seleksi, pendanaan, pelaksanaan, dan model pelaporannya. Proses seleksi dilakukan satu tahap yang mencakup seleksi administrasi dan substansi. Sebelumnya, dua proses itu dilakukan dalam dua tahap yang berbeda. Pendanaannya pun harus disesuaikan, yakni berkisar 3,5 juta sampai dengan 5 juta. Pelaksanaannya pun tentu dilakukan penyesuaian yakni harus mematuhi protokol kesehatan pada masa pandemic. Pelaporannya juga mengalami perubahan. Yang sebelumnya tidak ada laporan berupa video pelaksanaan PKM, pada tahun lapotan berupa rekaman scientific video itu wajib hukumnya.

Dr. Med. dr. Indwiani Astuti, Koordinator Program Kreativitas Mahasiswa Tahun 2020 menjelaskan bahwa meski dilakukan penyesuaian di sana-sini, kita patut bersyukur karena berkat komitmen pimpinan di Dirjen Dikti, PKM ini tetap menjadi program prioritas yang harus dijalankan di tengah pandemi. Program ini sempat tenggelam karena terdampak Korona. Namun, setelah disisir lagi, Pak Dirjen berhasil menguatkan pemerintah bahwa kegiatan ini penting untuk tetap terlaksana. (Byu)

Bagi kalian yang belum sempat menyimak sosialisasi ini, bisa mengikuti melalui kanal Youtube berikut:
https://www.youtube.com/watch?v=Gio8fvfUfWc&t=767s